Waspada! Gejala Serangan Jantung pada Wanita

24 May 2024

Heartology Cardiovascular Hospital - Salah satu penyakit yang bisa menyerang wanita adalah serangan jantung. Gejala serangan jantung pada wanita berbeda dengan gejala pada pria.

Serangan jantung pada wanita dan pria cukup berbeda apabila dibandingkan. Pada wanita, risiko terjadinya serangan jantung pada usia 55 tahun ke atas, sedangkan pria pada usia 45 tahun ke atas.

Tapi, tingkat keparahan serangan jantung pada wanita lebih tinggi. Hal ini terjadi karena gejala serangan jantung tersebut sering diabaikan. Mungkin wanita mempunyai risiko 20% lebih tinggi untuk mengalami gagal jantung dalam jangka waktu lima tahun sejak serangan jantung pertama dibandingkan pada pria.

Penyebab serangan jantung biasanya lebih berbahaya karena dialami ketika sudah memasuki usia lanjut. Pada usia lanjut, wanita juga biasanya mempunyai masalah kesehatan jantung yang lain. Simak selengkapnya di sini!

Waspada! Gejala Serangan Jantung pada Wanita

  • Nyeri Dada

Nyeri dada pada wanita seperti terasa kepenuhan. Rasa sakit itu bukan hanya di sisi kiri saja, tapi bisa di mana saja dan membuat si penderita benar-benar merasa tidak nyaman.

  • Nyeri pada Lengan, Punggung, Leher, atau Rahang

Berbeda dengan pria, pada wanita, gejala kasus ini lebih sering terjadi bukan hanya di dada tapi juga punggung dan rahang. Bahkan, pada bagian tubuh lain di atas pinggang mungkin akan terasa sakit yang dapat membangunkan Anda ketika sedang tidur.

  • Sakit Perut

Banyak yang menganggap bahwa sakit perut hanya gejala mag, flu, atau tukak lambung. Ahli jantung mengatakan bahwa gejala serangan jantung pada wanita dapat menyebabkan tekanan pada perut yang terasa sangat menyakitkan.

  • Sesak Napas, Mual, dan Pusing

Apabila Anda merasa kesulitan bernapas tanpa alasan yang jelas, ini adalah gejala lain dari serangan jantung.

  • Keringat Dingin

Berkeringat dingin seperti karena stres dapat terjadi pada wanita dengan gejala serangan jantung, bukan berkeringat seperti habis berolahraga.

  • Kelelahan

Gejala lain serangan jantung yaitu mudah merasa lelah meski hanya duduk sementara waktu dan tidak banyak bergerak.

Penanganan Penyakit Jantung

Apabila mengalami gejala penyakit jantung, sebaiknya wanita mulai mengubah gaya hidupnya untuk mengurangi risiko yang mungkin terjadi. Berikut beberapa penanganan penyakit jantung pada wanita, yaitu:

  1. Berhenti merokok
  2. Makan makanan sehat
  3. Berolahraga
  4. Jaga berat badan
  5. Mengendalikan stres
  6. Batasi alkohol
  7. Jaga tekanan darah, kolesterol, hingga kadar gula dalam tubuh.


Risiko Penyakit Jantung pada Wanita

Harus diketahui bahwa wanita mempunyai risiko kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, hingga obesitas jika mengidap penyakit jantung serta memiliki risiko lebih besar. Berikut risiko penyakit jantung pada wanita, yaitu:

  1. Diabetes, wanita yang mempunyai penyakit jantung lebih mudah terkena diabetes daripada pria yang mengidap penyakit jantung.
  2. Stres dan depresi, kedua hal ini lebih rentan terjadi pada wanita dibandingkan pria yang sama-sama memiliki penyakit jantung.
  3. Komplikasi ketika kehamilan, seperti tekanan darah tinggi dan diabetes.
  4. Menopause, penyakit jantung pada wanita lebih mudah berkembang saat wanita memasuki masa menopause karena hormon estrogen semakin berkurang.
  5. Penyakit radang, seperti artritis reumatoid, lupus, dan lain-lain lebih berisiko terjadi pada wanita daripada pria

Kesimpulan

Jadi, itulah gejala serangan jantung, penyakit ini mungkin sering menyerang wanita. Gejala pada setiap orang bisa berbeda. Apabila merasakan beberapa gejalanya, sebaiknya segera konsultasi ke dokter agar mendapat penanganan.

Heartology dilengkapi dengan adanya Tim Dokter Spesialias dan bedah Kardiothoraksik yang berpengalaman dan terlatih. Teknologi Canggih, dengan peralatan yang tersedia, sesuai dengan perkembangan teknologi pengobatan jantung terkini.

Penanganan Optimal, Mengusung pelayanan  Patient Centered Care , yang mengutamakan kebutuhan dan keinginan pasien. Lokasi Strategis, Berada di pusat kota Jakarta yang mudah diakses dari berbagai penjuru dan transportasi.

Heartology Cardiovascular Hospital hadir sebagai pusat layanan jantung dengan tim dokter sub-spesialis yang berpengalaman dan didukung oleh peralatan medis yang lengkap dan mutakhir untuk penanganan diagnostik, intervensi, bedah jantung dan pembuluh darah, hingga aritmia. (RF)

Tim Dokter:

Jika Anda memiliki masalah kesehatan terkait dengan penjelasan diatas, segera konsultasi ke dokter spesialis jantung, silahkan daftar di sini

Daftar Online

Alamat:

Heartology Cardiovascular Hospital

Jl. Birah III No.4 Kebayoran Baru

Jakarta Selatan, 12180

Ditinjau oleh:

dr. Harmeni Wijaya, MD

Marketing Director

Heartology Cardiovascular Hospital

Terkait dengan

Ada pertanyaan?

icon-waHubungi Kami

Share to

heartology
heartology
heartology