Heartology memiliki tim dokter kardiologi intervensi yang lengkap, teknologi modern dan layanan patient centered care; terbukti dengan angka kepuasan pasien yang tinggi untuk layanan medis di Heartology
Di Pusat Kardiologi Intervensi, inovasi adalah landasan kami. Dari teknologi pencitraan terkini hingga modalitas pengobatan yang inovatif, kami terus berupaya untuk fokus pada kenyamanan, efektivitas, dan perawatan yang berpusat pada pasien.
Kardiologi intervensi secara spesifik merupakan penanganan penyakit jantung struktural dengan menggunakan kateter, terutama untuk kasus penyakit jantung koroner. Kateter adalah selang yang sangat kecil, yang dapat dimasukkan ke dalam saluran.
Beberapa tindakan kardiologi intervensi yang umum adalah angioplasty, Percutaneous Coronary Intervention (PCI), koreksi cacat jantung bawaan, penggantian katup jantung dengan metode percutaneous (melalui sayatan minimalis di kulit).
Dengan tim dokter gabungan spesialis jantung dengan keahlian tinggi dan berpengalaman, serta dukungan teknologi yang mutakhir, Pusat Kardiologi Intervensi Heartology menjadi salah satu dari enam pusat keunggulan yang dimiliki Heartology untuk penanganan intervensi penyakit jantung yang terbaik.
Terkait dengan
Kondisi Jantung Umum
JANTUNG KORONER
Penyakit jantung koroner terjadi ketika pembuluh darah yang menyuplai darah ke jantung menyempit atau tersumbat dan membuat aliran darah terhambat. Jika tidak segera ditangani, penyakit jantung koroner dapat menyebabkan otot jantung melemah sehingga muncul komplikasi seperti aritmia dan gagal jantung.
Penyebab utama penyempitan atau penyumbatan pembuluh darah dari dan ke jantung adalah karena adanya penumpukan lemak dan kolesterol. Penumpukan yang menyumbat dan berangsur lama dapat membentuk plak di pembuluh arteri sehingga dinding arteri menyempit (biasa disebut aterosklerosis).
Diagnosis penyakit jantung koroner umumnya dilakukan dengan EKG, ekokardiografi, stress ekokardiografi, CT-scan, ataupun angiografi jantung.
Percutaneous Coronary Intervention (PCI)
Intervensi Koroner Perkutan (Percutaneous Coronary Intervention/ PCI) merupakan tindakan yang dilakukan oleh dokter kepada pasien dengan penyempitan pembuluh darah koroner atau penyakit arteri koroner, yang biasa disebut pemasangan ring jantung.
Intervensi koroner perkutan salah satu pilihan tindakan untuk mengatasi penyakit arteri koroner, selain dengan obat-obatan dan operasi bypass arteri koroner.
Tindakan intervensi koroner perkutan bukanlah pengobatan melalui operasi. Tindakan ini dilakukan dengan memasukkan balon dan stent menggunakan kateter dari pembuluh darah di pergelangan tangan atau selangkangan menuju jantung. Di arteri koroner, balon dan stent akan mengembang untuk menopang pembuluh darah yang menyempit.
Untuk mencegah terjadinya gumpalan darah pada stent yang terpasang, pasien perlu mengonsumsi obat-obatan pengencer darah sampai dokter mengizinkan untuk mengurangi atau menghentikannya.
Pelaksanaan Tindakan Pemasangan Ring Jantung
- Tindakan dilakukan di laboratorium katerisasi jantung invasif (cath lab)
- Pasien diberikan obat bius lokal di area pergelangan tangan atau selangkangan. Karena menggunakan bius lokal, pasien masih merasakan sensasi tekanan saat prosedur dilakukan
- Dokter melakukan angiografi koroner, yaitu tindakan memasukkan kateter kecil ke pembuluh darah pergelangan tangan atau selangkangan, dan menyuntikkan zat pewarna untuk mendeteksi lokasi dan luasnya sumbatan atau penyempitan
- Pada kasus kompleks, ditambahkan penggunaan IVUS, iFR atau FFR untuk mengevaluasi keparahan penyakit dan menentukan strategi penanganan yang akan diambil
- Kateter balon dimasukkan ke lokasi penyempitan dan dikembangkan untuk memperlebar bagian yang menyempit
- Kemudian stent ditempatkan di lokasi tersebut untuk mengurangi risiko penyempitan kembali
- Tindakan selesai, kateter dikeluarkan dan lokasi pemasukan kateter dikompres dengan perban tekanan untuk mencegah pendarahan